-
Batu PenjuruPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
Batu penjuru lain yang penting adalah ”kepala penjuru” (Mz 118:22), dan ungkapan ini tampaknya memaksudkan batu paling atas, yaitu di puncak suatu bangunan. Dua tembok yang bertemu di sudut akan disatukan di bagian atas oleh batu ini sehingga tembok-tembok tidak runtuh dan bangunan tidak roboh.
-
-
Batu PenjuruPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
Mazmur 118:22 menyingkapkan bahwa batu yang ditolak oleh tukang-tukang bangunan akan menjadi ”kepala penjuru” (Ibr., roʼs pin·nahʹ). Yesus mengutip dan menerapkan nubuat itu kepada dirinya sebagai ”batu penjuru utama” (Yn., ke·fa·leʹ go·niʹas, kepala penjuru). (Mat 21:42; Mrk 12:10, 11; Luk 20:17) Sebagaimana batu yang ada di puncak bangunan sangat mencolok, Yesus Kristus adalah batu tertinggi dalam sidang jemaat Kristen terurap yang disamakan dengan bait rohani. Petrus juga menerapkan Mazmur 118:22 kepada Kristus, dengan memperlihatkan bahwa dia adalah ”batu” yang ditolak oleh orang-orang tetapi dipilih Allah untuk menjadi ”kepala penjuru”.—Kis 4:8-12; lihat juga 1Ptr 2:4-7.
-