-
”Yehuwa Sendiri Memberikan Hikmat”Menara Pengawal—1999 | 15 November
-
-
”Putraku, jika engkau mau menerima perkataanku dan menyimpan perintah-perintahku bagaikan harta pada dirimu,
-
-
”Yehuwa Sendiri Memberikan Hikmat”Menara Pengawal—1999 | 15 November
-
-
Apakah saudara melihat siapa yang berkepentingan untuk memperoleh hikmat? Dalam ayat-ayat ini, ungkapan ”jika engkau” muncul sebanyak tiga kali. Jelaslah, kita masing-masing harus mencari hikmat dan pelengkapnya—daya pengamatan dan pengertian. Namun, pertama-tama, kita harus ”menerima” dan ”menyimpan” dalam ingatan kita kata-kata hikmat yang berharga, yang dicatat dalam Alkitab. Itulah sebabnya, kita perlu mempelajari Alkitab.
-
-
”Yehuwa Sendiri Memberikan Hikmat”Menara Pengawal—1999 | 15 November
-
-
Ungkapan ”jika engkau” yang diulang-ulangi dalam bagian pembukaan dari pasal kedua Amsal diikuti oleh ungkapan-ungkapan seperti ”menerima”, ’menyimpan bagaikan harta’, ”berseru”, ’terus mencari’, ’berupaya mendapatkan’. Mengapa sang penulis menggunakan ungkapan-ungkapan dengan intensitas yang semakin bertambah ini? Menurut sebuah karya referensi, ”Cendekiawan [ini] menekankan pentingnya kesungguhan dalam mengejar hikmat.” Ya, kita harus bersungguh-sungguh mengejar hikmat dan sifat-sifat yang terkait dengannya—daya pengamatan dan pengertian.
-